Rabu, 26 Oktober 2011

Formasi Honorer Digelar Prajab

Pemerintah Kabupaten Bangka melalu Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) menyelenggarakn Kegiatan Latihan Pra Jabatan (LPJ) golongan dua dan satu tahun 2011 dari formasi database honorer.
Kegiatan yang dibuka Asisten bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Bangka Drs Suyono yang mewakili bupati diikuti 80 peserta yang terdiri dari Calon Pegawai Negeri  Sipil ( CPNS) yang ada di Kabupaten Bangka. Tampak hadir dalam pembukaan LPJ tersebut para Kepala SKPD di Lingkungan Pemkab Bangka dan tamu undangan lainnya.
Drs Suyono ketika membacakan sambutan bupati mengatakan  kegiatan  diklat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang baik dan meningkatkan wawasan aparatur pemerintah dalam melayani masyarakat. Peningkatkan kualitas aparatur pemerintah ini lanjut Suyono selain untuk mengikuti peraturan pemerintah juga untuk  menciptakan kinerja abdi negara yang bersifat profesional, rajin, dan mengadi untuk negara dan bangsa.
“Diklat ini diharapkan bisa mengembangkan jiwa kebangsan para CPNS sehingga mampu bekerja dan melayani publik dengan profesional  dan meningkatkan jiwa aparatur dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara,” kutip Pak Asisten.
Lebih lanjut ia menjelaskan menjadi PNS harus bisa mengembangkan jiwa setia kawan dan kebersamaan dengan menerapkan sifat kedisiplinan, bekerja keras, dan banyak belajar sehingga visi dan misi pemerintaha yang bersih, kredibel dan terpercaya di masyarakat sehingga pelayanan kepada publik dapat terwujud dengan benar.
Sementara Hj Mina Tarmizi Saat, S.Ip. M.Ap selaku ketua panitia dalam laporannya mengatakan kegiatan diklat LPJ ini diikuti 80 CPNS dari formasi honorer mulai dari tanggal 25 Oktober sampai dengan 15 Nopember 2011 bekerja sama dengan  Badan Diklat Provinsi. Sedangkan formula proses belajar mengajar teori dan praktek. (humas/Lutfi)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More