Jumat, 07 Oktober 2011

Dewan Cermati Pembangunan Puskesmas Kenanga

SUNGAILIAT - Puskesman Kenanga diharapkan dapat menjadi puskesmas percontohan bagi puskesman lainnya di Kabupaten Bangka.
Harapan itu membuncah lantaran ada rencana bakal diperluasnya Puskesmas Kenanga melalui dana percepatan pembangunan  infrastruktur daerah tahun 2011.
Dana itu sendiri dianggarkan oleh pemerintah pusat sekitar Rp 2,7 miliar dan untuk Pukesmas Kenanga sendiri, untuk perluasan fasiltas dianggarkan sekitar Rp 209 juta.
"Diharapkan setelah dilakukan perluasan Puskesmas Kenanga ini dapat menjadi puskesmas yang terbaik atau sebagai puskesmas percontohan bagi kelurahan lainnya yang ada di Kabupaten Bangka," harap salah satu anggota DPRD Bangka, Agung Setiawan.
Selain itu dia juga mengharapkan kepada pihak pelaksana yang melaksanakan pembangunan juga harus benar memperhatikan pembangunannya, yang harus sesuai dengan aturan yang berlaku.
Selain itu lanjut Agung kenapa harus Puskemas Kenanga yang menjadi puskesmas pilihan untuk dibesarkan namanya
Dijelaskan Agung pelaksanaan kegiatan pembangunan perluasan Puskesmas Kenanga itu dengan waktu 2 bulan yang disiapkan untuk pelaksanaan kegiatan pembangunannya, bisa dikatakan waktunya mepet.
Makanya dia secara khusus minta kepada konsultan atau pengawas pelaksana pembangunan Puskesmas Kenanga dapat benar-benar memperhatikan jalannya pembangunan. "Jangan sampai pembangunan ini tidak sesuai aturan dan kualitas pembangunannya tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan," harapnya.
Ditegaskan Agung bukan hanya konsultannya yang ada di tempat untuk mengawasi namun juga pelaksananya pun harus standby di tempat.
"Jangan sampai kegiatan pembangunan tersebut hanya para pekerjanya saja tapi konslutan atau pengawas tidak pernah ada di tempat," pintanya lagi.
Nah, DPRD Bangka sendiri bakal turun ke lapangan untuk mengecek jalannya pembangunan tersebut apa betul konsultan, pengawas dan pelaksananya ikut terjun ke lapangan.
Terlebih letak Puskesmas Kenanga itu berada di dalam Kota Sungailiat.
Harapan dengan pembangunan yang benar-benar sesuai dengan aturan dan target yang diharapkan untuk menjadikan Puskesmas Kenanga itu sebagai puskesmas percontohan.
"Untuk itu mari kita sama untuk memperjuangkan hal tersebut, kita minta juga kepada dinas terkait yaitu Dinas kesehatan Kabupaten Bangka ikut untuk mengawasi pelaksanaan pembangunan Puskesmas Kenanga, sehingga kegiatan yang pembangunan dapat diselesaikan tepat waktu yang ditetapkan dan sesui dengan spek klasifikasi.
"Sehingga nanti sasarannya juga akan sesuai dengan manfaat dan guna dari kegiatan pembangunan tersebut," tutupnya. (j0i)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More