Selasa, 17 Januari 2012

Usai di Papua, TNI Kita Pulang

SUNGAILIAT - Sebanyak 110 personel Satuan tugas (Satgas) Kompi 141/AYJP Bangka kembali ke markas setempat setelah 15 bulan sebelumnya menjalankan tugas pengamanan operasional di perbatasan Papua.
     Komanda Korem (Danrem) Garuda Jaya 045 Babel, Kolonel P Gunung Sarasmoro, saat menerima pasukan Satgas Selasa (17/1), di Sungailiat, memberikan selamat atas kepulangan seluruh pasukan Satgas ke markas Kompi 141 dengan selamat.
     Upacara resmi penyambutan pasukan dimulai dengan tradisi penyiraman air kembang, pengalungan bunga serta minum air kelapa muda pertanda bersyukur atas pulangnya pasukan dari daerah operasi.
     Nampak hadir dalam upacara penyambutan tersebut, jajaran dari Polres Bangka, Kejaksaan Negeri Sungailiat, Pemerintah Kabupaten Bangka serta sejumlah tokoh masyarakat.    Pasukan Satgas yang di Komandoi Kapten Inf. Amin M Said setibanya di markas Kompi disambut suka cita oleh sejumlah anak dan istri prajurit dimana sebelumnya kedatangannya melalui pelabuhan Landasan Angkatan Laut Belinyu mempergunakan kapal KRI dari Pelabuhan Bom Baru Palembang.
    Sementara Komandan Satgas Kompi 141/AYJP Bangka, Amin M Said mengatakan, selama 15 bulan menjalankan tugas diperbatasan Papua Barat bersama 110 personel prajurit, dirinya berhasil mengamankan dua pucuk senjata dari tangan Organisasi Papua Merdeka (OPM).
     "Mereka memberikan senjatanya dengan sukarela setelah sebelumnya kami berikan pengarahan," katanya.
    Tugas diwilayah perbatasan, katanya memberikan dampak positif dengan menambah pengalaman dalam pengamanan suatu daerah perbatasan.
    Organisasi Papua Merdeka (OPM) adalah sebuah organisasi separatisme yang menentang pemerintahan yang sah dengan gerakan makarnya dan berada di wilayah Papua Barat. Sebelum era reformasi, provinsi yang sekarang terdiri atas Papua dan Papua Barat ini disebut dengan nama Irian Jaya.
     Dikatakan Said, kondisi Kamtimbas di perbatasan sudah mulai konduksif setelah diselenggarakan HUT OPM.
     "Saya bersyukur atas doa masyarakat di seluruh Indonesia umumnya yang telah mendoakan kami sehingga dapat menjalankan tugas negara ini dengan baik sampai pulang kembali bersama keluarga," ujarnya. (*)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More